CARA MENGGANTI PIN BBM TANPA MENGHAPUS KONTAK PADA ANDROID


Lagi merasa bosan dengan pin bbm yang begitu – gitu saja, atau terdapat alasan lain yang mendesak sehingga harus mengganti pin bbm kalian, dan terbesit keinginan untuk mengganti pin bbm, tapi harus ikhlas kehilangan semua kontak yang saat ini sudah dimiliki. Pertanyaannya memang ikhlas harus ganti pin terus reinvite lagi, pastinya berat bagi sebagian kita pengguna bbm, terlebih bila ada kontak bbm yang begitu penting dan malas untuk reinvite lagi. Ingin ganti pin, tapi tanpa harus reinvite lagi?. Nihh kita ada tutorial mengganti pin bbm tanpa menghapus kontak pada android yang pastinya mudah dan akan berhasil bila dilakukan dengan benar. Untuk itu sebelum memulai step – step nya lebih baik kita perhatikan dulu persyaratan yang harus di penuhi untuk mendukung keberhasilan dari mengganti pin bbm tadi. 
Berikut persyaratannya :
  • Perangkat android yang sudah di root, bisa dilihat di cara root perangkat android
  • Install APK root explorer
  • Install APK titanium backup, aplikasi ini bertujuan untuk membackup chating serta mengembalikannya
  • Install backup ROM

Nahhh, bila persyaratan sudah terpenuhi, dan perangkat anroid sudah siap untuk proses eksekusi, mari kita mulai langkah – langkah mengganti pin bbm tanpa menghapus kontak pada android

  • Step pertama kita lakukan backup serta wipe pada aplikasi bbm dengan menggunakan aplikasi titanium backup
  • Step kedua, kita aktikan root explorer → folder system → backup file build.prop ke kartu memori. Proses ini bertujuan untuk mengatipasi apabila proses yang telah dilakukan tidak berhasil.
  • Kemudian pilih serta tahan build.prop lalu pilih open in text editor, kemudian pilih yes. Dalam tahap ini juga, kita bdapat menggunakan fungsi ini dengan merubah mount R/O menjadi mount R/W dengan cara sekali tap pada Mount R/O
  • Langkah berikutnya, kita cari ro.product.manufacture   dan ro.product.brand . Perhatikan disamping dua kata tersebut, terdapat nama merk manufacture yang dipergunakan. Contohnya , bila kita menggunakan perangkat android Samsung, maka disamping tulisan ro.product.manufacture terdapat nama dari vendornya, dan muncul kata “Samsung” di sebelah ro.product.brand
  • Jika sudah kita temukan, maka selanjutnya kita ganti kata “Samsung” serta vendornya yang berada disebelah ro.product.brand  
  • Langkah yang sama juga kita lakukan pada penggantian kata vendor di sebelah tulisan ro.product.manufacture . Contoh, kita ganti kata “Samsung” menjadi “Lenovo” atau terserah dengan keinginan kita karena gak harus dengan nama perangkat android yang ada, untuk vendornya juga sama kita bisa menggantinya, usahakan sama dengan penggantian nama pada brandnya agar lebih mudah untuk dilakukan.
  • Langkah berikutnya, jika sudah diganti kita simpan file tersebut dengan memilih “save & exit”
  • Lengkah berikutnya, kita restart perangkat android kita
  • Kemudian, jalankan aplikasi bbm kemudian login menggunakan akun lama
  • Jeng jeng jeng, pin bbm sudah berubah, tanpa harus kehilangan kontak yang berada pada pin sebelumnya.


Gimana tutorial mengganti pin bbm tanpa kehilangan kontak cukup mudah dipahamikan, meskipun cara ini lumayan sulit tapi cara mengganti pin bbm ini cukup mudah untuk dipraktekkan, terlebih lagi bila kita pengguna android yang sudah culup lama pasti memiliki tingkat kesulitan yang rendah dalam mempraktikkan cara ini, dan berbeda dengan pengguna perangkat android yang masih baru mungkin akan memiliki tingkat kesulitan yang berbeda. Terlepas dari semua itu, perlu diperhatikan bahwa kita tidak dapat bertanggung jawab atas segala kesalahan yang terjadi selama proses mengganti pin bbm tadi. Maka dari itu harus teliti dan sabar. Semoga artikel panduan mengganti pin bbm tanpa menghapus kontak dapat bermanfaat bagi kalian, selamat mencoba!.

Komentar