CARA MENGINSTALL ULANG LAPTOP WINDOWS 7 LENGKAP BESERTA GAMBAR DENGAN ATAU TANPA CD (FLASHDISK)

Cara install ulang laptop windows 7 ,Komputer atau laptop butuh di install ulang, namun malas untuk membawa ke tempat servis, kenapa tidak di install ulang saja, cara install ulang laptop mudah banget, yang pasti gak sesulit yang kalian kira dan gak ngeluarin biaya. Kita ada rekomendasi sistem operasi apa yang cocok untuk jadi referensi pilihan saat akan menginstall ulang laptop kalian, jawabannya yakni windows 7 atau windows seven. Windows 7 adalah sistem operasi micrososft, yang mana merupakan lanjutan versi penyempurna dari windows 98 dan windows xp. Peminat dari wondows 7 tidak berkurang meskipun telah bermunculan sistem operasi keluaran Microsoft terbaru seperti windows 8 dan 10. Windows 7 memiliki banyak kelebihan  baik dalam hal ketahanan maupun dalam hal mudah pemakaian. Kalian gak salah berkunjung ke blog kita, karena kali ini kita akan berbagi tentang panduan menginstall ulang laptop windows 7 lengkap sama gambar.

Sekedar infiormasi saja, Sistem operasi yang ada hingga saat ini bukan hanya windows saja namun terdapat system operasi LINUX, UNIX, Mac OS, dimana disetiap sistem operasi tersebut memiliki banyak versi. Contoh dalam sistem operasi linux itu banyak memiliki distro dengan nama dan kelebihan masing-masing seperti debian, Ubuntu, mandiva, sabayon, dan masih banyak lagi, bahkan Indonesia juga memiliki distro linux seperti blankon, pinux, dan masih banyak yang lainnya dimana mereka mengembangkan sistem operasi linux dalam sistem operasi yang open source serta gratis.

Cara install ulang windows 7

Cara install ulang windows 7 sangatlah mudah asal kita mengetahui beberapa hal dasar untuk mengetahui cara instalasi. Dalam artikel kali ini kita akan membahas tutorial install ulang windows 7 untuk yang 32-Bit maupun untuk yang 64-Bit. Hal yang harus dilakukan untuk pertama kalinya adalah memahami terlebih dahulu hal-hal yang mengenai langkah - langkah install ulang windows 7.
Berikut hal-hal mengenai alasan mengapa laptop atau komputer  banyak yang diinstall ulang di windows


  • Pertama, untuk laptop atau komputer yang masih baru belum memiliki sistem operasi
  • Kedua, harddisk yang dipakai masih baru dan kosong  atau ganti karena harddisk sebelumnya bermasalah.
  • Ketiga, windows yang dipakai sebelumnya atau yang sudah terinstall mengalami masalah seperti error atau rusak karena berbagai alasan seperti virus.
  • Keempat bisa berasal dari usernya yang sudah bosan dengan sistem operasi windows yang sudah terinstall sebelumnya dan ingin mengupgrade dengan sistem operasi windows versi terbaru.

Yang harus dilakukan sebelum install ulang windows 7

Setelah mengetahui alasan kenapa laptop atau komputer harus diinstall ulang, langkah berikutnya adalah mengetahui hal-hal apa saja yang dibutuhkan ketika menginstall ulang windows, beberapa hal tersebut sudah tertera di bawah ini

  1. Siapkan “DVD windows 7”, atau flashdisk yang sudah terisi iso dari windows 7. Usahakan DVD dan ISO yang ada masih original.
  2. Lakukan backup data atau pengkopian data pada data data penting yang terletak di localdisk C karena pada localdisk ini biasanya terisi sistem operasi yang terinstall di laptop atau komputer kita, namun bila tidak ada data penting di localdisk C maka backup data tidak perlu di lakukan
  3. Berikutnya, “setting BIOS” yang bertujuan untuk mengarahkan booting pada komputer atau laptop saat melakukan instalasi
  4. Install software driver komputer setelah install ulang windows pada komputer atau laptop bila sudah memiliki namun bila tidak memiliki software driver komputer maka siapkan koneksi internet atau modem guna untuk mengunduhnya.

Cara setting pada BIOS agar booting dari CD/DVD/flashdisk
Cara penginstalan dengan atau tanpa CD/DVD sama saja, hanya saja berbeda sedikit. Untuk langkah-langkahnya bisa dilihat dibawah ini.

  • Masuk pada menu settingan BIOS, dengan cara menekan tombol tombol tertentu secara bersamaan ketika komputer pertama kali menyala dengan segera, tombol keyboard biasanya yang diterapakan pada komputer atau lapto seperti Del, F1, F2, dan lainnya tergantung pada petunjuk yang keluar saat komputer atau laptop pertama kali booting, namun bila belum berhasil silahkan kalian ulangi dengan menyalakan komputer atau laptop dengan menekan tombol tertentu sesuai dengan pesan yang muncul. Dalam tahap ini dibutuhkan kejelian dalam menemukan tombol keyboard apakan yang akan membawa kita ke dalam menu BIOS karena petunjuk yang tertera hanya bertahan selama durasi satu detik.
  • Berikutnya, Bila telah berhasil memasuki menu BIOS, maka kita harus menemukan perintah dimana booting pada komputer atau laptop akan diatur, untuk mencari dimana menu boot berada maka gunakan tombol panah atas, kanan, kiri, bawah dan beberapa tombol fungsi yang laian contohnya tombol - & +, F9, F10 dan berbagai tombol fungsi lainnya.
  • Berikutnya bila sudah menemukan menu boot berada maka pilih CD_ROM drive / DVD bila waktu penginstallan menggunakan CD sedangkan pilih USB bila waktu penginstalan menggunakan flashdisk. Pastikan posisi yang telah dipilih berada di yang paling atas. Untuk cara memindahkannya dengan menekan tombol panah atas dan bawah.


JIKA PENGINSTALLANNYA MENGGUNAKAN FLASHDISK



  • Jika selesai tahap berikutnya yaitu menyimpan hasil settingan BIOS yang sudah di atur dengan cara menekan tombol F10 pada keyboard atau menggeser kursor pada menu “EXIT” kemudian “EXIT SAVING CHANGES” lalu berikutnya tekan tombol “enter”. Namun sebelum menekan tombol enter pastikan bahwa “DVD windows 7” telah dimasukkan atau flashdisk telah ditancapkan. Nahhh. Setelah itu baru kita bisa menekan tombol enter untuk menyimpan settingan BIOS yang telah diatur.

Nahh bila anda memiliki masalah karena notebook atau laptop yang akan di install ulang tidak memiliki DVD room drive, maka kalian harus membeli perangkat DVD room eksternal yang saat ini harganya sekitar Rp 250ribu sampai Rp 350ribu. lalu kemudian komputer atau laptop akan melakukan reboot atau restart sehingga akan muncul tampilan tampilan penginstalasian windows 7.

PANDUAN INSTALL ULANG WINDOWS 7

Saat komputer melakukan restart maka akan keluar tampilan berikut yang biasanya bertuliskan “press any key to boot from CD or DVD…” bila melihat tulisan tersebut maka segeralah tekan sebarang tombol untuk melanjutkan proses penginstalan ulang windows 7.

Berikutnya kita akan mendapati tampilan windows yang sedang dalam tahap loading file, dalam tahap tersebut kita hanya menunggu sampai muncul tampilan selanjutnya.

Tampilan yang muncul berikutnya adalah pemilihan bahasa, formatan waktu serta jenis keyboard yang akan digunakan. Untuk itu yang perlu dirubah adalah dalam bagian “time and currency format” pilih Indonesia Jakarta atau sesuaikan dengan format anda bertempat. Dalam tahap ini perlu diketahui bahwa kita bisa menggunakan kembali mouse dimana pada sebelumnya kita hanya menggunakan tombol keyboard ada penyetingan BIOS. Tahap berikutnya klik tombol next.

Lalu tekan tombol “install now”

Lalu centangi pada tanda “I accepted the license term” dan tekan next

Dalam langkah ini kita pilih “custom (advanced)”

Dalam tampilan berikutnya akan muncul tampilan mengenai disk kita, bila total size dan free size berada pada angka yang sama maka harddisk kita belum memiliki partisi dan menunjukkan bahwa komputer kita masih kosong karena belum terisi system operasi dan data. Lalu pilih “disk 0 unallocated space” kamudian klik next

Dalam tampilan selanjutnya akan memakan waktu yang cukup panjang karena proses instalasi windows 7 sedang berjalan, lama tidaknya proses tergantung pada kecepatan proses di komputer masing masing. Proses ini akan berakhir secara otomatis dimana komputer atau laptop akan merestart dan berlanjut pada proses selanjutnya.

Komputer atau laptop akan merestart dan mereboot kembali seperti pada sebelumnya dan akan muncul “press any key to boot from CD or DVD” dalam langkah ini jangan lakukan apapun hingga muncul tampilan berikutnya.

Jika sudah muncul tampilannya maka proses instalasi windows 7 hampir selesai

Masukkan nama pengguna di kolom “type a user name” serta nama komputer anda di “type a computer name”. tulis terserah kalian

Masukkan password yang diminta lalu klik next
 

Lalu masukkan “product key windows 7” centangi “automatically active windows when I’m online” lalu klik next. Namun bila tidak mempunyainya langsung saja next tanpa mencentangi “automatically active windows when I’m online”

Lalu pilih “use recommended setting” kemudian klik next bila sebelumnya memasukkan product key windows 7, jika tidak pilih “ask me later” lalu klik next

Lalu akan muncul tampilan “time zone” (setelan zona waktu), pilih sesuai dengan format anda bertempat, misalnya (UTC+07:00)Bangkok, Hanoi, Jakarta lalu klik Next

Proses penginstalasian sudah selesai, tunggu hasilnya. Saat komputer merestart Perlu diperhatikan bagi anda yang menggunakan flashdisk saat penginstalan di harap segera mencabutnya dari komputer karena bila tidak dicabut maka proses penginstalan akan berulang dari awal.

Bila tampilan sudah seperti ini, maka tinggal kita tambahkan software driver komputer yang dibutuhkan seperti Microsoft office 2010, potplayer terbaru, antivirus dan lainnya.

Sekian tutorial install ulang laptop windows 7, semoga bermanfaat untuk kalian semua.

Komentar